Selamat Ulang Tahun Neil Armstrong


 

Berita mengenai bumi yang 4 miliar tahun lalu ternyata memiliki dua bulan yang mengelilinginya, kemarin menjadi topik menarik di Internet. Namun bulan kecil menabrak bulan yang lebih besar dan kemudian keduanya menyatu menjadi bulan seperti yang sekarang.
Jejak itu sulit ditelusuri sekarang. Tetapi sejumlah ahli astronomi melihat, bulan sebenarnya memiliki dua permukaan yang berbeda antara yang dilihat dari bumi dan permukaan sebelahnya yang tak pernah bisa dilihat oleh manusia. Misteri mengenai seperti apa permukaan di sisi yang lain terjawab ketika wahana antariksa buatan Uni Soviet, Luna 3, pada tahun 1959 berhasil mengabadikan permukaan bulan yang sebelahnya yang ternyata terlihat berbeda dengan sisi lainnya.

Permukaan bulan yang lebih dekat dengan bumi umumnya terdiri dari dataran rendah dan datar sedangkan wajah yang tak pernah terlihat merupakan perbukitan tinggi. Berdasarkan penampilan seperti itulah peneliti planet Erik Asphaug dkk dari University of California melakukan penelitian tentang dua bulan yang bertabrakan itu yang hasilnya seperti diberitakan kemarin.

Seperti apa permukaan bulan yang berbeda itu? Tentu saja menarik seandainya Neil Armstrong yang jadi manusia pertama menjejakkan kaki di bulan memberikan penjelasan seperti apa permukaan bulan sebenarnya. Namun sejauh ini Neil Armstrong yang hari ini merayakan ulang tahunnya yang ke-81 belum memberi komentar.
 

Yang jelas permukaan yang jadi arena pendaratan Neil Armstrong tampak berpasir dan cenderung rata. Entahlah di permukaan lainnya seperti apa. Dan sepertinya dengan pendaratan seperti itu dalam waktu yang pendek akan sulit menjelaskan perbedaan satu bagian muka bulan dengan bagian lainnya seperti yang dikemukakan Erik Asphaug dkk.

Meski begitu Neil Armstrong adalah sejarah yang telah membuktikan bahwa pada akhirnya seorang manusia bisa mendarat di bulan. Peristiwanya terjadi pada 20 Juli 1969. Tiga orang astronot yang menggunakan Apollo 11 berhasil mendekati bulan yaitu Neil Armstrong, Edwin Aldrin, dan Michael Collins. Untuk mencapai bulan mereka menggunakan wahana yang disebut Command Module (CM) yang dikendalikan Collins.

CM tak bisa mendarat di bulan, ia hanya bisa terbang mengelilingi bulan. Untuk mendarat Armstrong dan Aldrin menggunakan kendaraan lain yang disebut Lunar Module (LM). Dengan ML inilah Armstrong dan Aldrin mendarat di bulan. Armstrong orang yang pertama menjejakkan kaki di bulan, yang kemudian disusul Aldrin. Sementara Collins dengan CM-nya terus mengelilingi bulan selama 21 jam. Setelah itu Armstrong dan Aldrin mengendarai LM meninggalkan bulan menuju CM untuk kembali ke bumi.
 
Neil Armstrong, saat ini

Lahirnya Nestle



Tanggal 10 Agustus , 187 tahun yang lalu, Heinrich (Henri) Nestle dilahirkan di Frankfut, Jerman. Ia dikenal dan dikenang orang sebagai pendiri Nestle, perusahaan makanan dan minuman terbesar di dunia sekaligus salah satu pencipta "condensed milk" (susu kental manis).
Begini cerita suksesnya, secara singkat. Pada tahun 1866, Henri yang ahli farmasi, mengembangkan sereal bayi berbasis susu untuk membantu mengatasi masalah kekurangan nutrisi pada bayi saat itu. Setelah itu, ia menggabungkan pengetahuan, keterampilan, dan penelitian yang pernah dilakukan untuk membuat sebuah produk bernama Farine Lactee Henri Nestle. Produk itu sukses dan terbukti mampu menyelamatkan jiwa banyak bayi.
Setahun kemudian, Henri mendirikan perusahaan Nestle di Swiss. Tagline perusahaan itu: Good Food, Good Life. Prinsipnya, makanan buatan Nestle itu bergizi, aman, dan lezat; dengan tujuan bisa mewujudkan kehidupan yang lebih baik. Untuk itu, Henri mengedepankan riset, inovasi, dan pencitraan yang kuat.

Hasilnya? Nestle sukses! Perusahaan itu berkembang pesat. Kini, Nestle memiliki 10.000 produk makanan dan minuman yang sangat dikenal di seluruh penjuru dunia, dikonsumsi setiap saat sepanjang hari, dari pagi sampai malam. Konsumennya dari bayi dalam kandungan, anak-anak sampai orang dewasa, serta kakek dan nenek. Produk Nestle terdiri dari susu bubuk, kopi, cokelat dan kembang gula, bumbu masak dan hidangan siap saji, sampai makanan khusus hewan.
 


Setelah 140 tahun , pabrik Nestle telah tersebar di 84 negara, termasuk Indonesia-di mana Nestle telah menanamkan investasi dana sebesar 200 juta dolar AS tahun ini. Investasi tersebut dipergunakan untuk membangun pabrik di Jawa Timur dan Jawa Barat.

Zorro di lapangan hijau

Banyak pemain sepak bola merayakan golnya dengan cara yang unik. Namun, hanya beberapa yang diingat orang/media hingga bertahun-tahun. Salah satunya, milik Facundo Sava (kini 35 tahun)-striker asal Argentina. Paling tidak, begitulah menurut tabloid asal Inggris, "The Sun", beberapa waktu lalu.
Selama membela Fulham (2002-2004), Sava selalu merayakan golnya dengan cara mengenakan topeng Zorro-karakter/tokoh pahlawan fiksi ternama. Topeng berwarna hitam itu, dia ambil dari dalam kaos kakinya, segera setelah menyarangkan bola ke gawang lawan!

Kepada wartawan, Sava menjelaskan bahwa kebiasaan uniknya ini dimulai sejak ia berkarir di tanah kelahirannya. Tepatnya, di klub Gimnasia.
"Fans akan melemparkan topeng-topeng ke pitch, jika klub kami mencetak gol," tuturnya. "Saya pertama kali memakai topeng yang dilemparkan ketika berhasil mencetak gol, di saat-saat terakhir (injury time), saat derby melawan Estudiantes. Kemudian, saya mulai mengoleksi topeng-topeng pemberian para penggemar. Jumlahnya... sudah mencapai sekitar 250 buah."
"Saat pindah ke Inggris, saya bertekad untuk tetap melakukan tradisi ini," pungkasnya.
Keinginan Sava telah tercapai. Sayang, ia hanya mencetak 6 gol sepanjang penampilannya bersama Fulham. Mari, kita tunggu aksi unik para pesepak bola profesional lainnya.

Wajah Memar Bos F1 Laku Jadi Iklan

Ceritanya, ia sedang bersama pacarnya, Fabiana Flosi (31 tahun), ketika peristiwa itu terjadi. Pengusaha kaya berusia 80 tahun itu sedang berjalan bersama Fabiana di suatu jalan di sekitar rumahnya di London. Tiba-tiba ia diserang empat orang perampok yang memukulinya dan mengambil jam tangan bermerk Hublot serta cincin berlian yang disebut bernilai 200 ribu pound sterling atau sekitar Rp 2,8 miliar.

"Mereka tak berkata apa-apa, langsung menyerang. Saya terkena tendangan di kepala dan hampir pingsan," katanya. Bernie segera dilarikan ke rumah sakit dan besoknya sejumlah koran Inggris menampilkan berita dengan foto wajah Bernie yang memar.

Sebulan berlalu datang kabar baru. Rupanya peristiwa itu dan wajah memar Bernie dianggap menjual untuk dijadikan model iklan jam tangan Hublot (jam tangan Bernie yang digasak perampok). Hublot adalah sponsor resmi F1 dan merupakan jam tangan mahal.


Pada akhir bulan ini Hublot akan meluncurkan iklan terbarunya itu dengan menampilkan Bernie Ecclestone sebagai modelnya lengkap dengan ringisannya dan mata kanan bengkak. Iklan itu mengutip kata-kata Bernie yang provokatif, "See what people will do for a Hublot." Lihat, apa yang akan orang lakukan demi Hublot. Iklan itu seolah-olah menunjukkan bukti bahwa demi jam tangan Hublot, perampok pun bisa mencederai Bos F1 sekalipun. Ada-ada saja!

Inggris Ancam Blokir Facebook Hingga BBM



Kerusuhan di London (Foto: Telegraph)
LONDON (KRjogja.com) -- Menyusul kerusuhan yang terjadi di berbagai kota Inggris, Perdana Menteri David Cameron mengungkapkan rencananya memblokir akun media sosial warga jika diketahui dia tengah merencanakan tindak kekerasan maupun kriminal.

Wacana itu mencuat menyusul dugaan para pelaku kerusuhan mengorganisir aksi mereka lewat bahwa sejumlah media sosial seperti Facebook, Twitter hingga layanan BlackBerry Messenger.

"Semua orang melihat aksi-aksi mengerikan yang diorganisir melalui media sosial. Kebebasan informasi bisa digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat, tapi juga bisa digunakan untuk kejahatan," ujar Cameron sebagaimana dikutip Telegraph, Jumat (12/8/2011).

Cameron menjelaskan bahwa saat ini pihak pemerintah tengah "bekerja sama dengan aparat kepolisian, badan intelejen dan industri untuk melihat apakah kami bisa menghentikan masyarakat berkomunikasi lewat situs dan layanan ini."

Aparat lokal Tottenham, yang pertama kali mengalami kerusuhan, mengklaim telah meminta pihak Research in Motion untuk menonaktifkan akun BBM tersangka kerusuhan sehingga mereka tidak bisa merencanakan lebih banyak serangan.

Pihak kepolisian juga sempat menangkap beberapa pengguna orang yang menuliskan rencana kriminal mereka melalui Facebook.

Sementara itu, pengguna Twitter justru mengaku memperoleh banyak manfaat dari situs mikroblogging tersebut. Mereka bisa mengorganisir kampanye pembersihan kota setelah unjuk rasa besar-besaran selesai serta kegiatan bermanfaat lainnya. (Okz/Git)

 

Email Masih Populer di Internet

NEW YORK (KRjogja.com) -- Email dan mesin pencari internet masih merupakan layanan terpopuler di internet, demikian ungkap studi sebuah perusahaan peneliti pasar asal Amerika Serikat (AS).

Seperti yang dikutip dari The Independent, Sabtu (13/8/2011), 92 persen pengguna internet AS masih mengandalkan mesin pencari seperti Google dan Yahoo! untuk mencari informasi.

Menurut pada penelitian yang dilakukan oleh perusahaan peneliti pasar Pew Internet, email juga masih terpopuler di AS. Dilaporkan sekira 92 persen orang dewasa di negara tersebut masih menggunakan email untuk tetap berhubungan dengan teman-teman mereka.

Email dan mesin pencari tetap merupakan layanan internet terfavorit semenjak Pew Internet mulai melakukan penelitian tersebut pada tahun 2002.

"Pada awal 2002, lebih dari delapan dari 10 juta orang dewasa menggunakan mesin pencari. Lalu lebih dari sembilan dari 10 juta pengguna dewasa menggunakan email," ungkap Pew Internet.

"Mungkin perubahan yang paling signifikan pada masa itu ialah kedua aktivitas tersebut telah menjadi kebiasaan. Hari ini sekira enam dari 10 juta pengguna dewasa masih terhubung dengan kedua aktifitas tersebut. Pada tahun 2002, sekira 49 persen pengguna dewasa menggunakan email setiap harinya, sementara 29 persen menggunakan mesin pencari tiap harinya," tambahnya.

Dikatakan pula oleh Pew Internet, ketika email dan mesin pencari pertumbuhannya masih konstan sejak tahun 2002, penggunaan situs jejaring sosial terus tumbuh, dari yang tadinya 11 persen pada tahun 2005 hingga mencapai 65 persen pada tahun 2011.

Di sisi lain, sebuah studi terbaru yang dilakukan oleh perusahaan peneliti konsumer Intersperience, mengatakan bahwa internet sama adiktifnya seperti minum dan merokok. Pengguna merasa depresi dan kesepian hanya 24 jam setelah meninggalkan akses internet. (Okz/Git)

Nama dan alamat Stasiun Radio di JAWA TENGAH

Radio Suara Gaharu Bimasakti
Jl. Letjen. R. Suprapto No. 3,Kebumen 54311 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(0287) 381449
No Telepon.(0287) 381469
Radio broadcasting
Radio Angkasa Bahana Citra(ABC)
Jl. Kapt. Mulyadi No. 117,Solo 57113 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(0271) 662332
No Telepon.(0271) 634710, No Telepon.(0271) 654115, No Telepon.(0271) 632595
Radio broadcasting
ABC Radio
Radio Kebenaran Insan Semesta (KIS)
Jl. Karang Anyar Gunung No. 254-255,Semarang 50255 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 8446341
No Telepon.(024) 8316712, No Telepon.(024) 8446341
Radio broadcasting
Radio KIS AM
Radiks 99
Jl. Abdul Rachman Saleh No. 514,Semarang 50149 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 7604134
No Telepon.(024) 7605755, No Telepon.(024) 7604134, No Telepon.(024) 7618918
Radio broadcasting
Radio Swara Yasfi Indah
Jl. Letjen. MT. Haryono,Cilacap 53221 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(0282) 545902
No Telepon.(0282) 546142, No Telepon.(0282) 546162
Radio broadcasting
Radio Citra Angkasa
Jl. Sumbodro No. 8,Tegal 52125 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(0283) 351108
No Telepon.(0283) 351108
Radio broadcasting
Radio Lusiana Sumber Utama
Jl. Raung No. 7, Candi Baru,Semarang 50232 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 8319407
No Telepon.(024) 8312533, No Telepon.(024) 8319407
Radio broadcasting
Radio Purwodadi Bersemi
Jl. P. Diponegoro No. 14,Purwodadi Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 6718313
No Telepon.(024) 6421829, No Telepon.(024) 6718313, No Telepon.(024) 6713403
Radio broadcasting
Radio Chandra Taruna
Bukit Ratih No. 1, Bukut Sari – Gombel,Semarang 50235 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 7475451
No Telepon.(024) 7474204, No Telepon.(024) 7474208
Radio broadcasting
Radio Wijaya Adikusuma
Jl. Dr. Cipto Mangunkusumo No. 18,Cilacap 53235 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(0282) 542911
No Telepon.(0282) 541694, No Telepon.(0282) 542911
Radio broadcasting
Radio Widya Bhakti
Jl. Pahlawan No. 134-A,Magelang 56116 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(22697No Fax.(
No Telepon.(0293) 361785
Radio broadcasting
Sesanti Suara Sakti, PT.
Jl. Kawi No. 29,Semarang 50252 Jawa Tengah,Indonesia
Jawa Tengah
No Fax.(024) 8413810
No Telepon.(024) 8413810, No Telepon.(024) 5802929
Radio broadcasting

ASAL-USUL KOTA KEBUMEN

Nama Kebumen konon berasal dari kabumian yang berarti sebagai tempat
tinggal Kyai Bumi setelah dijadikan daerah pelarian Pangeran
Bumidirja atau Pangeran Mangkubumi dari Mataram pada 26 Juni 1677,
saat berkuasanya Sunan Amangkurat I. Sebelumnya, daerah ini sempat
tercatat dalam peta sejarah nasional sebagai salah satu tonggak
patriotik dalam penyerbuan prajurit Mataram di zaman Sultan Agung ke
benteng pertahanan Belanda di Batavia. Saat itu Kebumen masih bernama
Panjer.

Salah seorang cicit Pangeran Senopati yaitu Bagus Bodronolo yang
dilahirkan di desa Karanglo, Panjer, atas permintaan Ki Suwarno,
utusan Mataram yang bertugas sebagai petugas pengadaan logistik,
berhasil mengumpulkan bahan pangan dari rakyat di daerah ini dengan
jalan membeli. Keberhasilan membuat lumbung padi yang besar artinya
bagi prajurit Mataram, sebagai penghargaan Sultan Agung, Ki Suwarno
kemudian diangkat menjadi Bupati Panjer, sedangkan Bagus Bodronolo
ikut dikirim ke Batavia sebagai prajurit pengawal pangan.

1 Januari 2003 atau ratusan tahun kemudian, predikat lumbung pangan
andalan di Jawa Tengah selatan memang belum lepas dari daerah ini,
meski sempat terganggu dengan parahnya bencana banjir pada tahun 2000
dan 2001 lalu. Paling tidak, kelebihan stok padi 100 sampai 150 ribu
ton setahunnya, mampu menjadikannya salah satu penopang stok pangan
di Kedu dan Banyumas.

Bagaimanakah gambaran tentang pencapaian kiprah pembangunan daerah
ini sampai akhir 2002, menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Kebumen,
Suroso SH, barometernya pada berbagai kemajuan yang menonjol pada
sektor-sektor pelayanan dasar bagi masyarakat, yaitu pendidikan,
kesehatan serta pemukiman dan prasarana wilayah (kimpraswil).

"Arah pembangunan Kabupaten Kebumen di era otonomi daerah ini sudah
jelas, di antaranya dengan menitikberatkan terlebih dahulu pada
pembangunan ketiga sektor itu," ujarnya.
 

Sejarah Singkat Jakarta

JAKARTA bermula dari sebuah bandar kecil di muara Sungai Ciliwung sekitar 500 tahun silam. Selama berabad-abad kemudian kota bandar ini berkembang menjadi pusat perdagangan internasional yang ramai.
Pengetahuan awal mengenai Jakarta terkumpul sedikit melalui berbagai prasasti yang ditemukan di kawasan bandar tersebut. Keterangan mengenai kota Jakarta sampai dengan awal kedatangan para penjelajah Eropa dapat dikatakan sangat sedikit.
Laporan para penulis Eropa abad ke-16 menyebutkan sebuah kota bernama Kalapa, yang tampaknya menjadi bandar utama bagi sebuah kerajaan Hindu bernama Sunda, beribukota Pajajaran, terletak sekitar 40 kilometer di pedalaman, dekat dengan kota Bogor sekarang.
Bangsa Portugis merupakan rombongan besar orang-orang Eropa pertama yang datang ke bandar Kalapa. Kota ini kemudian diserang oleh seorang muda usia, bernama Fatahillah, dari sebuah kerajaan yang berdekatan dengan Kalapa. Fatahillah mengubah nama Sunda Kalapa menjadi Jayakarta pada 22 Juni 1527.
Tanggal inilah yang kini diperingati sebagai hari lahir kota Jakarta. Orang-orang Belanda datang pada akhir abad ke-16 dan kemudian menguasai Jayakarta.
Nama Jayakarta diganti menjadi Batavia. Keadaan alam Batavia yang berawa-rawa mirip dengan negeri Belanda, tanah air mereka. Mereka pun membangun kanal-kanal untuk melindungi Batavia dari ancaman banjir.
Kegiatan pemerintahan kota dipusatkan di sekitar lapangan yang terletak sekitar 500 meter dari bandar. Mereka membangun balai kota yang anggun, yang merupakan kedudukan pusat pemerintahan kota Batavia.
Lama-kelamaan kota Batavia berkembang ke arah selatan. Pertumbuhan yang pesat mengakibatkan keadaan lilngkungan cepat rusak, sehingga memaksa penguasa Belanda memindahkan pusat kegiatan pemerintahan ke kawasan yang lebih tinggi letaknya. Wilayah ini dinamakan Weltevreden. Semangat nasionalisme Indonesia di canangkan oleh para mahasiswa di Batavia pada awal abad ke-20.
Sebuah keputusan bersejarah yang dicetuskan pada tahun 1928 yaitu itu Sumpah Pemuda berisi tiga buah butir pernyataan , yaitu bertanah air satu, berbangsa satu, dan menjunjung bahasa persatuan : Indonesia. Selama masa pendudukan Jepang (1942-1945), nama Batavia diubah lagi menjadi Jakarta.
Pada tanggal 17 Agustus 1945 Ir. Soekarno membacakan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia di Jakarta dan Sang Saka Merah Putih untuk pertama kalinya dikibarkan. Kedaulatan Indonesia secara resmi diakui pada tahun 1949.
Pada saat itu juga Indonesia menjadi anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Pada tahun 1966, Jakarta memperoleh nama resmi Ibukota Republik Indonesia. Hal ini mendorong laju pembangunan gedung-gedung perkantoran pemerintah dan kedutaan negara sahabat. Perkembangan yang cepat memerlukan sebuah rencana induk untuk mengatur pertumbuhan kota Jakarta.
Sejak tahun 1966, Jakarta berkembang dengan mantap menjadi sebuah metropolitan modern. Kekayaan budaya berikut pertumbuhannya yang dinamis merupakan sumbangan penting bagi Jakarta menjadi salah satu metropolitan terkemuka pada abad ke-21.
Abad ke-14 bernama Sunda Kelapa sebagai pelabuhan Kerajaan Pajajaran.
22 Juni 1527 oleh Fatahilah, diganti nama menjadi Jayakarta (tanggal tersebut ditetapkan sebagai hari jadi kota Jakarta keputusan DPR kota sementara No. 6/D/K/1956).
4 Maret 1621 oleh Belanda untuk pertama kali bentuk pemerintah kota bernama Stad Batavia.
1 April 1905 berubah nama menjadi ‘Gemeente Batavia’.
8 Januari 1935 berubah nama menjadi Stad Gemeente Batavia.
8 Agustus 1942 oleh Jepang diubah namanya menjadi Jakarta Toko Betsu Shi.
September 1945 pemerintah kota Jakarta diberi nama Pemerintah Nasional Kota Jakarta.
20 Februari 1950 dalam masa Pemerintahan. Pre Federal berubah nama menjadi Stad Gemeente Batavia.
24 Maret 1950 diganti menjadi Kota Praj’a Jakarta.
18 Januari 1958 kedudukan Jakarta sebagai Daerah swatantra dinamakan Kota Praja Djakarta Raya.
Tahun 1961 dengan PP No. 2 tahun 1961 jo UU No. 2 PNPS 1961 dibentuk Pemerintah Daerah Khusus Ibukota Jakarta Raya.
31 Agustus 1964 dengan UU No. 10 tahun 1964 dinyatakan Daerah Khusus Ibukota Jakarta Raya tetap sebagai Ibukota Negara Republik Indonesia dengan nama Jakarta.
Tahun1999, melalaui uu no 34 tahun 1999 tentang pemerintah provinsi daerah khusus ibukota negara republik Indonesia Jakarta, sebutan pemerintah daerah berubah menjadi pemerintah provinsi dki Jakarta, dengan otoniminya tetap berada ditingkat provinsi dan bukan pada wilyah kota, selain itu wiolyah dki Jakarta dibagi menjadi 6 ( 5 wilayah kotamadya dan satu kabupaten administrative kepulauan seribu)
Undang-undang Nomor 29 tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta sebagai Ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4700)

Simpanse Susui Anak Macan

|
Simpanse Susui Anak Macan SIMPANSE berusia 2,5 tahun bernama Dodo dilatih memberi susu kepada anak macan di kebun binatang Thailand.
Dalam rekaman video, dia terlihat menunjukkan kemampuannya memberikan susu di Kebun Binatang dan Peternakan Buaya Samut Prakarn, 40 kilometer selatan Bangkok.
Menurut BBC Indonesia, Dodo telah memberi susu di botol kepada anak macan berusia tiga pekan sampai lima bulan setiap hari selama lebih satu tahun.
Pelatih Dodo mengatakan mereka ingin menantang simpanse itu bergaul dengan anak macan.
Karena dia tidak menunjukkan ketakutan terhadap anak harimau itu maka mereka bekerja sama sampai menjadi kebiasaan simpanse.
“Dia tidak hanya memberi susu botol kepada anak macan itu namun juga bermain-main dengan mereka sambil menjauhkan susu botol itu”
Namun demikian kadang Dodo tidak peduli akan tugasnya memberikan susu di botol dan hanya duduk bermain-main.
“Dia tidak hanya memberi susu anak macan itu namun juga bermain-main dengan mereka sambil menjauhkan susu botol itu,” ujar Raksika Chueawong, bocah berusia 10 tahun yang datang ke kebun binatang itu.
Menurut pekerja di kebun binatang, Dodo dan anak macan itu menarik perhatian banyak wisatawan yang ingin mengabadikannya dalam gambar.
“Mereka itu lucu, hewan-hewan muda yang bermain bersama. Pengelola kebun binatang melatih kera dan mereka juga meminta kera bermain dengan harimau kecil,” ujar Jakkrit Jakrabatra.
Karyawan kebun binatang mengatakan Dodo cepat belajar mengenai cara memberi susu anak macan,
“Dodo tidak kesulitan seperti dia tahu bagaimana memegang botol susu. Saya hanya mengajarinya sedikit dan tinggal bersama anak macan. Saya mengajarinya setiap hari sehingga dia bisa melakukannya bahkan kadang-kadang bermain dengan anak macan itu,” kata Sirinaj yang telah bekerja selama 20 tahun di kebun binatang itu.(BBC/b)

BERITA  MENGENAI BUMI  yang 4 miliar tahun lalu ternyata memiliki dua bulan 

Tanggal 10 Agustus , 187 tahun yang lalu, Heinrich (Henri) nestle

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Avatar Gamezine Designed by Cheapest Tablet PC
Supported by Phones 4u